Posts

Showing posts from February, 2019

AKU (TAK) MEMILIH

Image
Sumber: freepik.com ‘Pagi ini sangat cerah. Terima-kasih Tuhan untuk hari yang cerah ini. Apa kabarmu Tuhan?’ pikirku melayang di pagi buta yang cerah itu. Seperti biasa, setiap pagi, Senin-Jumat, aku mulai bersiap-siap berangkat kerja. Tepatnya pukul 07.00 WIB. Perjalanan dari rumah ke kantor memang tak dekat. Aku tinggal di daerah Jakarta Timur, Duren Sawit, sedangkan kantorku berada di Jakarta Pusat. Ya, setidaknya butuh waktu nyaris satu jam, jika menggunakan transportasi umum. Seperti biasa, aku berjalan kaki terlebih-dahulu untuk keluar komplek (sekitar 10 menit). Kemudian, aku menunggu metromini tujuan Kampung Melayu. Setelah tiba di Kampung Melayu, aku pun bergegas menuju Bus Trans-Jakarta tujuan Pasar Senen. Ah, pemandangan yang umum terjadi. Para pekerja berdesak-desakan menaiki bus ini. Aku pun termasuk salah satunya. Ini sudah menjadi sarapan pagiku, aku pun mensiasati dengan tidak menggunakan seragam kantor saat pergi. Setiap pagi, selama perjalanan dari rumah ke...

JANGAN JADI SEPERTI ADAM DAN HAWA YANG TERJERUMUS KARENA HOAKS (Lingkaran Kopdar #5)

Image
Topik Kopi Darat ke-5 Majelis Lingkaran kali itu sangat enak untuk disantap apalagi suguhan awal dari tuan rumah yang menyajikan rujak mi untuk kami peserta diskusi. Ah ... sore itu terasa nikmat, walaupun hujan melanda tapi beberapa peserta ternyata telah tiba di tempat tepat sebelum hujan turun. Namun, nasib beruntung itu tak berpihak padaku. Di tengah-tengah perjalananku menuju lokasi, hujan turun semakin lebat. Karena merasa tanggung sudah berada di tengah perjalanan, aku pun menepi dan mengenakan jas hujan (maklum, waktu itu menggunakan motor saat menuju ke lokasi). Rezeki dari Tuhan benar-benar nikmat, setelah diguyur hujan, sesaat setelah tiba di rumah Mbak Desi dan Bang Ben, aku langsung dipersilakan menyantap rujak mi yang telah terhidang di meja makan. Wah, nikmatnya .... Tak lama setelah kami menyantap sajian khusus dari tuan rumah, diskusi pun dimulai.

Hujan Turun dari Bawah: Puisi yang Hidup nan Berwarna

Image
Hujan turun dari bawah ... hujan jenis apa yang turun dari bawah? Itulah hal yang pertama kali aku pikirkan ketika mulai membaca buku puisi ini. Lantas pikiranku semakin liar. Apakah maksud dari judul ini? Misalkan hujan itu turun dari bawah, berarti masih ada tempat yang lebih bawah lagi dari tempat hujan itu turun. Atau mungkin, hujan itu turun karena berasal dari bawah. Ya mungkin maksudnya, dari air yang berada di bumi, kemudian menguap menjadi awan, dan akhirnya turunlah hujan, oleh karena itu disebut hujan turun dari bawah, apakah benar demikian? Begitu banyak interpretasi yang hadir hanya untuk judulnya saja.

HEMAT = MISKIN, BOROS = KAYA (Lingkaran Kopdar #4)

Image
Topik kopdar ke-empat sebenarnya sangat menarik, tapi kala itu cuaca benar-benar tak mendukung. Semulanya akan dilaksanakan pada Minggu, 10 Februari 2019, namun diundur menjadi Selasa, 12 Februari 2019, di tempat yang sama. Awalnya, aku sangat ingin tahu lebih dalam lagi perihal topik ini, namun apalah daya hari Selasa itu pun aku tak bisa hadir karena masih dalam waktu kerja kantor. Tak apalah. Mungkin, belum waktunya. Aku pun mencukupkan diri dengan membaca paper yang diberikan oleh pemantik: Mbak Martini.

Kayu Menjadi Debu

Image
sumber: freepik.com Bisakah sebongkah kayu menjadi debu? Ya, sangat bisa ... Kau hanya butuh api. Kemudian membakarnya. Hingga menjadi abu. Sebagai pelengkap, silakan kau undang angin untuk membawanya terbang jauh.

APAKAH CARA BERKOMUNIKASIMU SUDAH BAIK? BERIKUT TIPS KOMUNIKASI YANG BAIK (Lingkaran Kopdar #3)

Image
Setelah membaca tulisan dari Muhammad Yazir, aku langsung teringat dengan film India yang berjudul ‘PK’. Pada film tersebut, di menit ke-35, pemeran utama menumpahkan kebingungannya mengenai penggunaan kata ‘ Accha’ pada bahasa India. Ya, kata ‘ Accha’ dalam bahasa India mengandung banyak makna, tergantung dari konteks, penggunaan, dan nada bicaranya. Hal tersebut masuk dalam kategori ‘semantik’. Semantik adalah salah satu cabang linguistik yang mempelajari arti/makna yang terkandung pada suatu bahasa, kode, atau jenis representasi lainnya. Semantik pun banyak jenisnya, salah satu yang baru aku ketahui, seperti bahasa pemrograman (bahasa C, C++, Java, PHP, BASIC, dsb.) juga termasuk dalam kategori semantik. Waw, jadi selama bangku perkuliahan pun aku mempelajari salah satu jenis ilmu ini. Mungkin, bahasa kalbu pun termasuk dalam salah satu jenis semantik #hahaha. Kembali pada tulisan yang dibuat oleh Bang Yazir. Tulisan tersebut berjudul ‘MAKIAN (POSITIF) DALAM BAHASA ...

Bait Kasih

Image
Kasih, sore ini kau hadir dengan jinggamu yang menghangatkan, namun tak membakar. Tak cukupkah kau hanya datang dengan membawa cinta dan kasih? Mengapa kau juga meletakkan rindu di bagian bawah bawaanmu itu? Mengapa? Kasih, kau begitu egois ... dengan parasmu yang menawan ... kau bius aku bak hipnoterapi ... yang kemudian, selanjutnya membuat aku bergantung padamu ... tak bisa tanpamu. Kasih kau jahat. Kau tega. Beri aku sedikit ruang dan waktu dengan atau tanpa kau ...