10 Cara Mendapatkan Tiket Pesawat Murah

Alhamdulillah dapet tiket pesawat murah!!! MAU?


Pada zaman yang super duper canggih sekarang ini, pesawat bukan lagi menjadi alat transportasi mewah. Sudah ada beberapa pilihan maskapai yang menawarkan tiket murah. Tapi, walaupun demikian, siapa sih yang tak mau ditawarkan tiket pesawat murah dengan menggunakan maskapai yang lumayan. Nah berikut sepuluh cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan tiket pesawat murah. Penasaran? Ayo simak!!!

1. Booking Penerbangan saat Hari Selasa pada saat 2p.m.-3p.m.
Berdasarkan penjelasan dari Rick Sweeney, CEO and co-founder dari Farecompare, Hari Selasa saat jam 2.30 pm adalah waktu yang terbaik untuk membeli tiket pesawat. Apa alasannya? Silahkan tonton penjelasan Sweeney disini.

2. Jangan takut membeli paket travel
Melalui situs seperti Travelzoo dan Groupon yang menawarkan paket travel yang sudah termasuk hotel dan tiket pesawat, bisa menjadi salah satu pertimbangan buat kamu yang ingin mendapatkan tiket pesawat murah. Sering-kali paket travel yang sejenis bisa lebih murah dibandingkan dengan tiket PP yang bisa kamu beli di setiap maskapai. Sebenarnya masih banyak situs yang menawarkan paket travel yang murah, tinggal tergantung seberapa peka kamu menangkap berita terbaru.

3. Booking dengan Menggunakan Mode Private Browser
Disarankan ketika kamu sedang hunting tiket pesawat, gunakanlah mode private pada browser yang kamu gunakan. Mengapa demikian? Ketika kamu sedang mencari tiket pesawat secara terus menerus pada situs asli maskapai dengan menggunakan browser, situs dari maskapai tersebut mendeteksi kamu karena pencarian secara berulang-ulang (hal ini berkaitan dengan cookies dari browser-mu) dan meningkatkan harga tiketnya. Percaya atau tidak? Aku sering mengalaminya… J

4. Gunakan sosial media untuk update info harga
Ikutilah beberapa official akun maskapai favorite-mu pada media sosial, misalnya Facebook atau Twitter. Terkadang pada media sosial tersebutlah mereka memberikan bocoran harga tiket murah yang hanya berjangka waktu sebentar saja.

5. Daftar Langganan Koran Penerbangan Maskapai Favorit-mu
Tak seorang pun yang suka mendapatkan spam email, tapi percayalah kamu akan berkeinginan mendapatkan email ini. Daftarlah pada langganan koran Scott`s Cheap Flights, The Secret Flying Club dan The Flight Deal`s. Mereka akan mengirimkan koran secara konsisten yang berisikan info-info penerbangan nasional maupun internasional, dan cobalah baca satu per satu jika ada waktu.

6. Pergi bukan pada saat peak seasons
Hal ini tak perlu dijelaskan secara detail karena sudah menjadi rahasia umum bahwa saat peak season harga tiket akan melonjak tinggi. Untuk mengatasinya, cobalah pergi diluar jadwal tersebut. Yakinlah tak selamanya peak season itu membuatmu nyaman.

7. Menggunakan Promo Kartu Kredit
Kamu pengguna kartu kredit? Jika iya, terkadang sering-kali beberapa promo kartu kredit kerja-sama dengan maskapai. Biasanya promo tersebut menawarkan potongan harga jika kamu menggunakan kartu kredit tersebut untuk transaksi membeli tiket pesawat.

8. Menjadi Travel Agent
Jelas kamu akan mendapatkan tiket murah dengan menggunakan cara ini. Mengapa demikian? Karena pastinya ketika kamu menjadi travel agent kamu akan mendapatkan harga dasar dari harga tiket pasaran. Percayalah, aku telah mengalaminya. J

9. Berteman dekat dengan travel agent
Percaya atau tidak, berteman dengan travel agent kadang kala menguntungkan, apalagi sudah kenal dekat. Jika demikian, ada kemungkinan ketika kita bercanda untuk meminta potongan diskon eh malah beneran dikasih diskon. Atau kita bisa aktif bertanya mengenai promo tiket murah, secara mereka lebih paham. Sudah pernah mencoba?

10. Menggunakan situs Skiplagged
Penasaran dengan situs ini? silahkan telusuri disini wanKawan.

Bagaimana? Apakah kamu sudah siap berburu tiket pesawat murah?
Ready for HOLIDAY wanKawan!


Jika ada yang murah… kenapa harus beli yang mahal?

#NulisRandom
#NulisRandom2017

Sumber:




Baca juga:

Comments

Popular

Menikmati Alaminya Wisata Danau dan DAM Gegas, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan

OPPO Service Center Lubuklinggau Siap Melayani Kamu

5 Tips Liburan Ala Film Brave (Walt Disney)

Puisi Resah Sang Pencari Kerja

Lima Fakta yang Wajib Kamu ketahui Mengenai Kupu-kupu Gajah (Attacus atlas)